MBI Jakarta Bersama PomDam Jaya adakan Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim

oleh
oleh

Bulan Ramadhan selalu menjadi momen istimewa untuk berbagi rezeki dan kasih kepada sesama. Kali ini, Motor Besar Indonesia (MBI) Jakarta memanfaatkan kesempatan momentum dibulan kegiatan dalam amal kebajikan tersebut untuk mengadakan kegiatan sosial yang penuh makna.

Acara yang berlangsung di Markas Pomdam Jaya bukan hanya sekadar berkumpul, tetapi juga menjadi wujud kepedulian terhadap anak yatim dan masyarakat sekitar dengan membagikan takjil untuk berbuka puasa berupa dengan paket makanan ringan di depan Markas PomDam Jaya.

Buka puasa bersama dan memberikan santunan di hadiri langsung oleh Komandan Pomdam Jaya Bapak Kolonel. CPM Donny Agus Prayitno dan juga Bapak Letkol Yudi selaku Wakil Komandan Pomdam Jaya, memberikan aapresiasi yang tinggi atas kolaborasi antara Pomdam Jaya dengan MBI DKI Jakarta dalam mengisi kegiatan sosial di bulan Ramadhan ini.

Istimewanya pada Sabtu Sore, 15 Maret 2025. Komandan Pomdam Jaya Bapak Kolonel. CPM Donny Agus Prayitno dan juga Bapak Letkol Yudi selaku Wakil Komandan Pomdam Jaya bergabung dengan rombongan para bikers motor besar indonesia (MBI) Jakarta melakukan riding bersama para bikers dari Basecamp Coverage Cipinang menuju markas Pomdam Jaya di kawasan Jalan Guntur Pasar Manggis. Hadir ketua MBI DKI Bro Alwiciano bersama Sekwil MBI DKI Aldy, serta lengkap diikuti seluruh jajaran pengurus MBI DKI yaitu Bro Ilham,Bro Ali, Bro Viki, Bro H. Agung, Bro H. Dr. Lukman, Bro Fagih, Bro Bagir, Bro Bram, Bro Farel, Bro Shandy,Bro Shando, Lalu hadir juga Perwakilan founder yaitu Bro Niko, Bro Peter, Bro Ferdian, Bro Wande,juga tampak juga hadir perwakilan dari Dewan Penasihat MBI DKI H.Didi dan Pak Erwan.

“Ini adalah kegiatan rutin yang kami adakan setiap tahun di bulan Ramadhan. Dimulai dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan buka puasa bersama yang dananya berasal dari iuran anggota kami dan sumbangan dari donatur, sambil menunggu kumandang azan maghrib para tamu yang hadir dalam acara juga mendapatkan siraman rohani Tausiyah dari pak Uztad,” ujar Bro Alwiciano, Ketua MBI Jakarta, Sabtu (15/3/2025), ketika diawali untuk membuka acara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.