KH Solachul Aam Wahib Wahab Ajak Kelompok Umat Islam Kembali ke Ajaran Islam yang Rahmatan Lil Alamin

oleh
oleh

KH Solachul Aam Wahib Wahab, atau lebih dikenal dengan sebutan Gus Aam Wahib Wahab, Putera dari mantan Menteri Agama RI KHM Wahib Wahab yang juga Cucu dari Pendiri Nahdlatul Ulama (NU) KHM Wahib Wahab, mengajak dan menghimbau seluruh Kelompok Umat Islam untuk Segera kembali ke Ajaran Islam Yang Rahmatan Lil Alamin yang mengedepankan Kasih sayang, Toleransi dan Persatuan Umat.

Dalam pesannya Gus Aam menyampaikan, “Pesan Persatuan ini menjadi sangat penting dan relevan ditengah situasi Global yang penuh dengan konflik dan ketegangan. Saat ini Umat Islam diberbagai belahan dunia sedang menghadapi tantangan berat mulai dari Islamofobia, konflik geopolitik hingga masalah kemiskinan dan pedidikan. Perpecahan internal hanya akan memperparah situasi dan menghambat kemajuan umat. Perbedaan Pendapat harus disikapi dengan bijak dan dewasa tanpa harus mengorbankan persatuan dan persaudaraan sesama muslim”, ucap Gus Aam Wahib Wahab dalam keterangannya yang diterima pada Senin (7/4/2025).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.