Kunjungan Mahasiswa HI UNSIKA Nyalakan Harapan Besar di Panti Daarul Hasanah

oleh
oleh

Saat ini, Panti Daarul Hasanah menjadi rumah bagi 13 anak dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi. Di tempat inilah semangat dan harapan masa depan terus dipupuk, meskipun dalam keterbatasan.

Wawan Hendawan, Wakil Ketua Panti Bidang Program dan Humas, yang menyambut langsung para mahasiswa, mengapresiasi inisiatif sosial ini.

“Kami sangat senang dengan kehadiran teman-teman dari HIMA HI. Anak-anak jadi semangat, mereka merasakan perhatian dan dukungan. Harapan kami, kegiatan ini bisa menular. Mahasiswa lain, himpunan lain, atau organisasi mahasiswa dari kampus mana pun bisa datang dan melakukan hal yang sama. Kondisi ekonomi dan sosial sekarang ini sedang berat, dan kegiatan seperti ini menjadi bentuk solidaritas nyata yang sangat dibutuhkan,” ujar Wawan.

Menurutnya, kegiatan semacam ini bukan hanya membantu dari sisi materi, tapi memberi anak-anak inspirasi dan motivasi.

“Mereka jadi punya gambaran bahwa mereka juga bisa kuliah, bisa bermimpi besar, dan tidak merasa sendiri di dunia ini.”, lanjut Wawan.

Dalam sesi diskusi yang berlangsung hangat, mahasiswa tidak hanya mendengarkan cerita dari pengurus, tetapi juga bertanya dan mencoba memahami tantangan-tantangan yang dihadapi dalam mengelola panti. Salah satu pertanyaan yang muncul adalah bagaimana panti menjaga semangat belajar anak-anak di tengah keterbatasan.

Response (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.