378
pembaca
Persebaya Surabaya akhirnya mengakhiri tren negatif tanpa kemenangan dalam lima laga terakhir BRI Super League 2025/26. Menutup tahun 2025, Bajul Ijo tampil meyakinkan dengan mengalahkan Persijap Jepara 4-0 pada laga tunda pekan ke-8.
Kemenangan telak tersebut mendapat apresiasi penuh dari caretaker pelatih Persebaya, Uston Nawawi. Ia menilai para pemain tampil disiplin, efektif, serta menunjukkan mental juara sejak menit awal hingga akhir pertandingan.
“Tidak ada kata lain selain kerja keras. Kemenangan ini tidak datang begitu saja. Sebelumnya kami melewati lima laga imbang, dan itu jelas bukan hasil yang kami inginkan,” ujar Uston usai laga.
Menurutnya, keberhasilan memutus rentetan hasil kurang maksimal tidak lepas dari fokus dan kewaspadaan yang terus ditekankan tim pelatih kepada para pemain. Hal itu terlihat ketika Persebaya tetap bermain disiplin meski sudah unggul dua gol di babak pertama.
Uston menilai kemenangan besar atas Persijap menjadi suntikan penting bagi kepercayaan diri tim untuk menghadapi pertandingan selanjutnya di kompetisi.
Meski demikian, Uston mengingatkan Bruno Moreira dan rekan-rekannya agar tidak terlena dengan hasil tersebut.
“Kemenangan ini sangat penting untuk mental pemain. Tapi saya tekankan, ini baru permulaan. Kami harus konsisten dan tetap rendah hati,” tegasnya.
Berkat kemenangan penutup tahun ini, Persebaya Surabaya kini menempati posisi ke-6 klasemen sementara BRI Super League 2025/26 dengan koleksi 22 poin.







