Logo HPN 2026

Hari Pers Nasional

Akan diselenggarakan di
PROVINSI BANTEN
9 Februari 2026

PSIM Siap Gagalkan Pesta 10 Tahun Madura United

oleh
oleh


5.000
pembaca

PSIM Yogyakarta akan melakoni laga tandang pekan ke-17 BRI Super League 2025/26 menghadapi Madura United FC di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Sabtu (10/1), kickoff pukul 19.00 WIB.

Pertandingan ini menjadi momen spesial bagi tuan rumah yang tengah merayakan ulang tahun ke-10. Bagi PSIM, ini menjadi kali ketiga mereka bertanding sebagai tamu di momen perayaan hari jadi klub lawan, setelah sebelumnya menghadapi Persis Solo dan Persija Jakarta.

Pelatih PSIM Jean Paul van Gastel menegaskan timnya datang bukan untuk melengkapi pesta lawan, melainkan memburu hasil maksimal. Menurutnya, PSIM tetap fokus pada target pertandingan meski menghormati momen spesial Madura United.

Gambar

“Kami menghormati Madura United dan perayaan ulang tahun mereka. Namun kami datang untuk bertanding dan memberikan perlawanan terbaik, bukan untuk merayakan bersama,” ujar Van Gastel.

Ia mengakui persiapan tim cukup singkat akibat perjalanan jauh dari Yogyakarta ke Pamekasan. Meski begitu, kondisi tersebut disebut tidak memengaruhi fokus dan rencana permainan Laskar Mataram.

PSIM juga masih dibayangi absennya sejumlah pemain pilar akibat cedera. Namun situasi ini dinilai sudah diantisipasi karena berlangsung dalam beberapa pekan terakhir, sehingga kesiapan tim tetap terjaga.

Saat ini PSIM menempati peringkat ke-6 klasemen sementara dengan raihan 27 poin. Kemenangan menjadi target utama untuk mendekati Persita Tangerang di posisi kelima dengan 31 poin, sekaligus menjauh dari kejaran tim-tim di bawahnya.

Van Gastel menilai laga ini akan berbeda dibandingkan pertemuan pramusim yang dimenangkan PSIM 2-0. Ia menyebut Madura United telah mengalami banyak perubahan, termasuk kehadiran pelatih baru yang membawa energi dan gaya bermain berbeda.

No More Posts Available.

No more pages to load.

Baca konten dgn suara
Speed: 1x
Ready