Gelandang andalan PSIM Yogyakarta, Ze Valente, memastikan dirinya bersama tim dalam kondisi siap tempur jelang laga pekan ke-18 BRI Super League 2025/2026. PSIM dijadwalkan menghadapi Persebaya Surabaya di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (25/1/2026) sore.
Ze Valente menilai persiapan tim berjalan positif. Menurut pemain asal Portugal tersebut, kondisi fisik dan mental skuad Laskar Mataram terus meningkat menjelang laga pembuka putaran kedua.
“Seperti yang dikatakan pelatih, kami mencoba memperbaiki kondisi sedikit demi sedikit. Persiapan sejauh ini berjalan bagus. Tim merasa percaya diri dan siap memainkan pertandingan yang bagus,” ujar Ze Valente.
Menghadapi Persebaya yang merupakan mantan klubnya, Ze Valente menyadari laga akan berlangsung ketat. Namun, ia menegaskan PSIM tetap membidik kemenangan.
“Saya tahu Persebaya juga ingin menang, tapi itu tidak akan mudah bagi mereka. Kami siap bertanding untuk mendapatkan tiga poin,” tegasnya.
Ze Valente juga antusias menyambut kabar tiket pertandingan yang terjual habis. Ia menilai dukungan penuh suporter akan menghadirkan atmosfer positif bagi kedua tim.
“Secara pribadi saya menyukainya, dan saya pikir rekan setim saya juga begitu. Atmosfer stadion pasti akan sangat bagus dan saya harap para penggemar bisa menikmati pertandingan ini,” pungkasnya.
Laga ini menjadi ujian konsistensi PSIM di awal putaran kedua. Meski berstatus sebagai tim promosi, PSIM mampu tampil kompetitif dan bersaing di papan atas klasemen.
Saat ini PSIM berada di peringkat keenam dengan 30 poin, unggul tipis atas Persebaya yang menempati posisi ketujuh dengan 28 poin.











