27 Negara Ikut Serta, SIAL InterFood Resmi Dibuka

oleh
oleh

Jakarta, sketsindonews – Krista Exhibitions resmi membuka pameran kuliner SIAL InterFood 2022 di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta. Acara yang berlangsung mulai dari 9 – 12 November 2022 ini bertujuan untuk membangkitkan kembali potensi kuliner Indonesia.

CEO Krista Exhibitions Daud D Salim mengatakan acara tersebut tidak hanya dimeriahkan oleh para pelaku usaha kuliner dalam negeri saja. Namun terdapat 27 negara yang turut meramaikan SIAL InterFood 2022.

“Diikuti oleh lebih dari 750 perusahaan di bidang Kuliner dan HORECA. Perusahaan yang mengikuti pameran ini berasal dari 27 negara,” kata Daud di sela-sela pembukaan SIAL InterFood 2022 di JIEXPO, Jakarta, Rabu (9/11/2022).

Sejumlah negara yang hadir di pameran Sial Interfood 2022, meliputi Indonesia, Australia, Belanda, China, India, Orang, Italia, Jerman, Jepang, Kanada, Korea Selatan, Malaysia, Mesir, Oman, Pakistan, Palestina, Perancis, Polandia, Saudi Arabia, Singapura, Taiwan, Thailand, Turki, Uruguay, Amerika Serikat, Vietnam, dan Yunani.

Pihaknya memastikan, pameran skala internasional ini diikuti oleh sebagian besar perusahaan lokal. Hal ini menjadi keistimewaan untuk mempromosikan makanan dan minuman Indonesia yang berpotensi dikenal hingga pasar mancanegara.

Selain itu para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang ikut serta di pameran ini dapat memperluas jaringan serta meningkatkan bisnis hingga go internasional.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.