Batalyon Infanteri (Yonif) Para Raider 330/Tri Dharma menyelenggarakan kegiatan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan, Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) bertempat di Klinik Pratama Yonif Para Raider 330/Tri Dharma, Kec. Cicalengka, Kab. Bandung Jawa Barat. Rabu (01/2/23).
Kegiatan P4GN merupakan suatu upaya yang terus menerus dilakukan oleh berbagai komponen masyarakat dan pemerintah serta dunia untuk menghindarkan masyarakat dari resiko penyalahgunaan adiksi narkotika, psikotropika dan zat adiktif lainnya. Kegiatan P4GN di Yonif Para Raider 330/Tri Dharma diawali dengan penyuluhan tentang pengetahuan narkoba dan bahaya yang diakibatkan oleh penyalahgunaan narkoba. Setelah penyuluhan dilaksanakan kemudian dilanjutkan oleh pengecekan urin secara acak kepada prajurit Yonif Para Raider 330/Tri Dharma.