Sebelumnya, pengiriman kargo via laut (sea freight) dari berbagai negara telah tiba di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika antara tanggal 1 hingga 19 September 2024 dengan total 24 kontainer. Kontainer tersebut dikirim melalui Pelabuhan Lembar, Lombok, NTB, dan kemudian diangkut menggunakan truk trailer menuju Sirkuit Internasional Mandalika untuk proses unloading.
Penanganan kargo untuk event internasional spesial bukanlah hal baru bagi InJourney Aviation Services (IAS). Sejak 2021, IAS telah menangani kargo MotoGP 2021, MotoGP 2022, WSBK 2022, WSBK 2023, dan MotoGP 2023.