Kejutan Ahok 2019 : Akan Luncurkan Aplikasi Jangkau Bagi Warga Miskin

oleh
oleh

Jakarta, sketsindonews – Basuki Tjahaya Purnama kerap disapa Ahok meskipun kini sudah tidak menduduki jabatan di pemerintahan, ternyata mantan Gubernur DKI tersebut memiliki keinginan kuat untuk membantu orang-orang miskin yang tak mampu.

Ahok mengaku saat ini dia tidak punya akses lagi untuk mengelola anggaran dalam membantu mereka yang membutuhkan, namun bukan berarti tidak ada cara lain untuk mewujudkan tujuan mulia itu.

Selama berada di tahanan di Mako Brimob karena divonis melakukan tindak pidana penodaan agama, Ahok kerap mendapat banyak permintaan bantuan dari warga. Dan di tempat itu dia mengalami pergumulan batin untuk dirinya terus berkiprah dalam melakukan sesuatu manfaat bagi masyarakat.

“Saya pikir kalau saya kembali tidak jadi pejabat lagi, saya kembali seperti yang bapak saya bilang. Kalopun saya kerja sama dengan orang dan dibayar profesional pun Rp 1 miliar sebulan, saya juga enggak bisa bantu orang miskin,” ujar Ahok dalam ciutan di Youtube akun pribadinya.(22/7)

Karena pengalaman bergumul itulah akhirnya dia mulai menyusun rencana, yaitu menghimpun sumbangan dalam bentuk apa pun dari orang-orang berkecukupan untuk kemudian disalurkan kepada mereka yang membutuhkan.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.