Puluhan Driver Ojek Online (Ojol) yang tergabung dalam Komunitas Pulogebang Bersatu (PUBER) di Jakarta Timur menggelar pernyataan sikap di Basecamp Jl. Pulogebang Raya Cakung Jaktim Senin (21/8/23).
Ketua Umum PUBER Rosadi menjelaskan bahwa pernyataan sikap tersebut mendukung program pemerintah dan mendukung Polri untuk menjaga kamtibmas serta mendukung pemerintah dalam pemulihan ekonomi nasional.
”PUBER siap mendukung program Polri dalam menjaga Kamtibmas, agar tercipta situasi yang aman, tenteram dan kondusif,”ujarnya.