Oleh: Letkol Sus Giyanto
SAMPAI hari ini lailatul Qodar masih menjadi misteri bagi umat muslim dunia, bahkan tidak ada satupun orang beriman yang mampu memastikan kapan kehadiran malam kemuliaan itu, yaitu suatu malam yang lebih baik nilainya dari 1000 bulan tersebut. Pertanyaannya kapan sebenarnya lailatul qodar turun.
Memang banyak riwayat yang mengatakan bahwa disepuluh hari terakhir Ramadhan, khususnya di malam ganjil akan ada satu malam istimewa yang disebut Lailatul Qadar. Ini sebagaimana, Hadits Nabi Muhammad SAW, yang artinya Carilah Lailatul Qadar (di malam ganjil) pada 10 hari terakhir bulan Ramadhan (HR Bukhari dan Muslim).
Namun sampai saat ini kapan terjadinya malam itu dan siapa yang mendapatkan, belum ada yang tau. Tentunya hal tersebut tetap dijadikan misteri oleh Allah SWT. dan kedatangannya tidak bisa diramalkan dan dipastikan karena suatu alasan, dan hanya Alllah SWT. sendiri yang mengetahui, Wallahu ‘alam bi Showab.
Hanya saja tanda-tanda mengenai datangnya malam yang mempunyai nilai lebih baik dari seribu bulan, atau sekitar 83 tahun tersebut dijelaskan Rasulullah SAW. dalam sejumlah riwayat hadits, yaitu: