Pegawai KPK Tidak Lolos Seleksi, Willem: Ada Penjelasan Tuntas BKN

oleh
oleh
Gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (Foto. sketsindonews.com)
banner 970x250

Jakarta, sketsindonews – Polemik 75 pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang tidak lolos seleksi ASN terus bergulir dimasyarakat, opini pro dan kontra terkait keputusan tersebut juga banyak muncul.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP), Willem merasa bahwa memang harus ada perubahan total dalam tubuh KPK atau jika tidak maka lebih baik dibubarkan saja.

banner 300x600

Terkait pegawai yang tidak lolos seleksi tersebut menurutnya sudah ada penjelasan tuntas dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN).

“Prosesnya sudah seperti itu, ukurannya itu 1020 berapa orang itu dibanding 75 (pegawai yang tidak lolos seleksi) secara secara logika maka proses itu sudah bisa dibenarkan,” ujarnya kepada wartawan, Senin (17/5/21).

Alasan harus ada perubahan besar di tubuh KPK karena menurut Willem, sejak berdirinya KPK masih terkesan tebang pilih.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.