Pengangkutan Sampah Rentan Pungli, OTT Saber Pungli Tangkap Pelaku

oleh
oleh

Jakarta, sketsindonews – Operasi OTT Saber Pungli dua petugas pasukan oranye dan satu staf Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Barat ditangkap karena diduga melakukan pungutan liar.

Ketiganya diduga mendapatkan uang dari hasil menarik bayaran gerobak-gerobak sampah yang akan dibawa ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

“Dalam tangkap tangan PHL PPSU berinisial AH dan IM sedangkan staf berinisial VM. Awalnya AH dan IM ketahuan melakukan pungutan terhadap gerobak-gerobak sampah yang akan dibawa ke TPA,” ujar Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Barat Reda Manthovani saat dilansir detikcom, Rabu (5/7/2017).

AH dan IM merupakan pasukan oranye dari Kelurahan Meruya Selatan, Kembangan, Jakarta Barat. Dia menarik uang sekitar Rp 600.000 per bulan.

“Ternyata si PHL ini memberi ke beberapa orang, kepada sopir truk, termasuk kepada staf Sudin. Padahal pengangkutan itu gratis,” ujar Reda.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.