PP PMKRI Menyelenggarakan Kegiatan Jambore Kewirausahaan dan Kebangsaan

oleh
oleh

Pengurus Pusat Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia ST Thomas Aquinas (PP PMKRI) periode 2022-2024 menyelenggarakan kegiatan Jambore Kewirausahaan dan Kebangsaan Tahun 2023.

PMKRI juga berusaha semaksimal mungkin agar semangat berwirausaha terus dipupuk dengan mengolah sumber daya dan kekayaan lokal di daerah di mana PMKRI ada secara maksimal, sehingga PMKRI menyelenggarakan kegiatan tersebut.

Dalam sambutan Ketua Presidium Tri Natalia Urada menyatakan bahwa Situasi dunia terus berubah dan bergerak cepat. Gelombang disrupsi dan gelombang digitalisasi sekarang ini memaksa bangsa ini untuk segera berbenah dan mengembangkan cara-cara baru, dan meninggalkan kebiasaan lama yang tidak relevan.

Kegiatan ini diselenggarakan di Aula Kinasih Resort Depok dari tanggal 11 sampai 15 Juni 2023 dengan Tema “Entrepreneurship Milenial Menuju Indonesia Emas Tahun 2044”.

“Agar tetap menjadi organisasi PMKRI yang tahan banting, yang kokoh, kuat dan kreatif. Untuk itu dibutuhkan karakter kader yang berani untuk berubah, dan berani untuk mengkreasi hal-hal baru, khususnya dalam mewujudkan cita-cita Indonesia EMAS 2045”, tegas Ketua kepada seluruh kader PMKRI se-Indonesia.

Tambahnya, bahwa komitmen Bapak Presiden Joko Widodo dan K.H. Ma’ruf Amin untuk menjadikan Indonesia Emas 2045 adalah juga komitmen, cita-cita dan impian kita bersama. Karena itu, sudah menjadi keharusan dan menjadi tanggungjawab bersama untuk mewujudkannya.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.