Simulasi Dapur Umum, Cara Pemkab Sumenep Tangkal Corona

oleh
oleh

Sumenep, sketsindonews – Pemerintah Kabupaten Sumenep terus berupaya melakukan berbagai cara pencegahan dalam menangkal penyebaran virus corona (Covid-19), salah satunya dengan simulasi mendirikan dapur umum. 

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumenep Abd Rahman Riyadi mengatakan, simulasi dapur umum didirikan sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona. 

“Pemerintah yang terlibat ada pihak kepolisian, TNI dan pemkab setempat,” kata Rahman di tengah acara kegiatan simulasi di GOR A. Yani, Selasa (21/4/20). 

Menurutnya, dalam upaya simulasi itu, pihaknya menyediakan 1.000 bungkus nasi yang akan disebar kepada masyarakat terdampak corono. Termasuk tukang becak, ojol, sopir taksi dan sejumlah masyarakat lainnya. 

Ia menyebutkan, antisipasi itu dilakukan, sebab Sumenep masih berstatus zona hijau. Sementara untuk masyarakat kepulauan, pelayanannya juga sama, namun menunggu koordinasi. 

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.