Tim PWI Pusat Rampungkan Penyempurnaan PD-PRT

oleh
oleh

Menjelang Kongres XXV PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) di Bandung, Jabar, 24-27 September 2023 mendatang, tim PWI Pusat menggelar rapat finalisasi dan penyempurnaan Peraturan Dasar Peraturan Rumah Tangga (PD-PRT) PWI, Selasa dan Rabu (1-2/8/2023) di Sekretariat PWI Pusat, lantai 4 Gedung Dewan Pers, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Rapat finalisasi penyempurnaan PD-PRT, Kode Etik Jurnalistik (KEJ) dan Kode Perilaku Wartawan (KPW) ini digelar selama 2 hari, Selasa dan Rabu. Tim perumus dari PWI Pusat dipimpin oleh Zulkifli Gani Ottoh dengan sekretaris Nurcholis MA Basyari. Anggota tim terdiri dari berbagai unsur di kepengurusan PWI.

Zulkifli Gani Ottoh mengatakan bahwa Penyempurnaan PD-PRT, KEJ dan KPW ini dilakukan setelah menampung berbagai saran dan pendapat dari anggota maupun Pengurus PWI Pusat, PWI Provinsi, Dewan Kehormatan (DK) dan Dewan Penasihat (DP).

“Tugas tim memformulasikan berbagai saran untuk penyempurnaan PD-PRT PWI, khususnya yang dinilai sesuai dengan perkembangan organisasi dan keadaan di luar organisasi yang perlu diantisipasi agar PWI dapat semakin bermanfaat bagi bangsa dan negara, kemerdekaan pers, maupun anggotanya,” ujar Zulkifli Gani Ottoh.

Pada hari pertama, Selasa (1/8), tim resmi yang dibentuk PWI Pusat berhasil menyelesaikan penyempurnaan Peraturan Dasar (PD) dan KEJ.

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.