Pemkab Karimun Kembangkan Industri Wisata Dengan Kerjasama Asing

oleh
oleh

Karimun, sketsindonews – Pemkab Kabupaten Karimun masih terus membuka pintu bagi pihak asing yang ingin ikut andil dalam pengembangan industri wisata. Hal ini terlihat saat Pemerintah Kabupaten Karimun kembali menerima rombongan perusahaan travel asal Negara Tiongkok, Wanda Grup di rumah dinas Bupati pada Sabtu (8/10/2016).

Bupati Karimun, Aunur Rafiq mengatakan industri pariwisata sangat menjanjikan untuk peningkatan ekonomi. Meski saat ini masih banyak kekurangan namun Rafiq menyebutkan di tahun 2017 nanti Pemkab Karimun akan meningkatkannya.

“Kita mengetahui banyak kekurangan. Dan kita menawarkan tahun 2017 akan ada paket-paket wisata. Seperti Januari nanti akan ada festival lampion dan reog. Nanti juga akan ada sampan layar dan mereka (wisatawan) boleh ikut,” kata Rafiq di rumah dinasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.