H-6 Belum Ada Peningkatan Jumlah Penumpang

oleh
oleh
Foto istimewa: Ilustrasi Mudik

Sementara itu, untuk penumpang angkutan laut, hingga H-6 pukul 08.00 WIB, tercatat jumlah penumpang yang naik dan turun sebanyak 718.821 penumpang atau turun 78,33% dari tahun sebelumnya yaitu 3,316.984 penumpang.

Untuk jumlah penumpang pesawat udara dalam negeri, hingga H-6 pukul 08.00 WIB, tercatat jumlah penumpang yang berangkat adalah 1.058.699 penumpang atau naik 10,89% dari tahun sebelumnya yaitu 954.694 penumpang. Untuk penumpang berangkat luar negeri, tercatat sejumlah 195.554 penumpang atau naik 13,35% dari tahun sebelumnya yaitu 172.529 penumpang.

Sedangkan untuk arus lalu lintas pada jalan non tol, dilakukan survei perhitungan lalu lintas di 7 titik lokasi pemantauan yaitu, Ciasem, Ciamis, Cicurug, Cisarua, Cileunyi, Merak dan Sadang. Hingga H-7, jumlah kendaraan yang keluar yaitu 213.776 kendaraan. Jumlah tersebut mengalami kenaikan 3,9% dari tahun 2016 yaitu 205.699 kendaraan. Sedangkan untuk kendaraan masuk, tercatat 203.246 kendaraan. Jumlah tersebut mengalami kenaikan 29% dibandingkan tahun sebelumnya yaitu 157.569 kendaraan.

Sementara untuk pemantauan jalan tol di wilayah Jabodetabek, hingga H-7, jumlah kendaraan keluar yaitu 35.720 kendaraan dan jumlah kendaraan masuk 41.437 kendaraan. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.