Hal yang sama juga disampaikan Ketua Komisi XI DPR-RI H. Dito Ganinduto. Kunjungan ke Pemprov Kepri selain menyampaikan kabar gembira untuk dua kawasan KEK baru, juga memberikan semangat untuk kemajuan ekonomi Kepri dan nasional.
“Melakukan pertemuan dengan Pemprov Kepri untuk memberikan semangat dan dukungan kepada Pemprov Kepri sekaligus melihat melihat perkembangan pemulihan ekonomi nasional melalui Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) yang telah disetujui pemerintah pusat, termasuk dua KEK tambahan,” jelas Dito.
Dito juga menyampaikan rasa optimisnya Kepri akan bisa kembali menjadi lokomotif perekonomian nasional. Hal itu, selain KEK, Alumima di Bintan juga akan melakukan ekpor pada Juli 2021 nanti. Dan pertengahan Juli 2021 juga akan dilakukan juga pertemuan bilateral Pemerintah Indonesia dan Pemerintah Singapura.
Selain 11 Anggota Komisi XI DPR-RI, dari Pemprov Kepri hadir juga Kaban Kesbangpol Lamidi, Kepala Barenlitbang Andri Rizal, Kepala Dinas Perindag Burhanuddin, Kepala BP Batam Muhammad Rudi, dan Kepala Bea Cukai Batam.
(Ian)