Jalan poros desa yang meliputi 4 kampung yakni Kampung Pasirgadung, Kampung Ciharasas, Kampung Cijengkol dan Kampung Keboncau menuju pusat pemerintahan kecamatan Cileles hingga saat ini masih rusak dan sulit dilalui.
Dengan kondisi jalan tersebut, warga berharap segera ada perhatian khusus dari Pemerintah, karena keadaan tersebut sangat mengganggu aktivitas warga.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Desa Parungkujang, Heri mengatakan bahwa terkait jalan tersebut telah diajukan ke Pemda.