Sekitar 2000 Orang ‘Senam Bersama’ Kalbe Farma Dan Jakarta Bahagia

oleh
oleh
banner 970x250

Jakarta, sketsindonews – Bekerjasama dengan Kalbe Farma dengan misi Entrostop Peduli Lingkungan Sehat Bersih, Komunitas Jakarta Bahagia (JB) menggelar senam bersama di Gor Soemantri, Kuningan Jakarta Selatan, Minggu (31/3), dalam rangka memperingati Hari Perempuan International.

Kegiatan yang digelar dengan mengangkat tema “Aksi Perempuan Jakarta Ini” dihadiri oleh perwakilan Gubernur DKI Jakarta dari Kesra, Catur Laswanto; Ketua Formi, Sudarsono; dari Komnas Perempuan yang diwakili Magdalena Sitorus; Fery ketua Penggerak PKK DKI di wakili Euis Frety; serta Ketua Jakarta Bahagia, Agus Supriyanto.

Ketua Panitia, Insani Zulfa Hayati, memaparkan bahwa kegitan senam bersama tersebut dapat berjalan atas support kerjasama dengan Pemprov DKI Jakarta serta Kalbe Farma.

Dia berharap dalam suasana hari perempuan international ini dapat menjadi semangat untuk perempuan lain, karena seorang perempuan dapat melahirkan, mendidik dan mencetak generasi sehat dan cerdas.

“Perempuan Jakarta harus menjaga kesehatan khususnya kesehatan pribadi dan kesehatan keluarga,” ujarnya.

Pada kesempatan ini, Insani juga mengajak kaum perempuan untuk menjadi agen sehat Jakarta dimulai dari kesehatan pribadi dan keluarga dengan cara merawat lingkungan bersih dan sehat.

Ketua Formi, Sudarsono menyampaikan terima kasih kepada komunitas jakarta bahagia yang mempunyai inisiatif membahagiakan dan mensejahterakan warga jakarta.

“Formi adalah federasi olahraga rekreasi masyarakat Indonesia yang merupakan gabungan 30 induk organisasi olahraga masyarakat salah satu komunitas jakarta bahagia,” ungkapnya.

Sementara Catur Laswanto, Asisten Kesra yang mewakili Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Jakarta Bahagia.

“Terima kasih yang sudah menyelenggarakan sebuah kegiatan yang sangat penting. Kenapa sangat penting pasalnya melibatkan ibu – ibu dalam meningkatkan peran ibu diberbagai kegiatan,” jelasnya.

Menurutnya, peran perempuan pada sebuah negara sangatlah penting. “Seperti kata orang Arab mengatakan ” ibu madrasah pertama bagi pendidikan putranya,” ujarnya.

Lanjutnya, Pemprov menyadari sepenuhnya peran ibu dalam pendidikan dalam keluarga kesejahteraan keluarga dengan ini meluncurkan integritas data keluarga.

Dibantu dengan PKK melalui dasa wisma yang sudah terdaftar 71rb didalam data keluarga.

“Kita ingin memastikan keluarga jakarta jika ada permaslahan, Pemprov bisa segera mengambil kebijakan. Dengan data keluarga bisa diketahui juga pendidikan anak – anak, kesehatan keluarga, ekonomi keluarga, kita miliki semua data kelaurga,” papar Catur.

Selain kegiatan senam bersama, acara tersebut juga dimeriakan dengan penganugrahan aksi keluarga sehat Jakarta Selatan, pelayanan kesehatan dari Puskesmas Mampang dan Puskesmas Setiabudi yang membuka pelayanan untuk lebih dari 200 warga, juga beberapa UMKM, Bazar, Sponsor, Games kesehatan, serta edukasi kesehatan dari Gardasil

(Eky)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.