Jakarta, sketsindonews – Peduli Edukasi Covid – 19 Anggota Karang Taruna Unit RW 06 Kelurahan Kebon Kosong Kota Jakarta Pusat lakukan giat chek point secara langsung di jalan Apron Kemayoran (Polsek Kemayoran) terhadap pelanggar lintas motor tanpa gunakan masker sekaligus membagikan takjil berbuka puasa.
Kegiatan kolaboratif terpadu disokong langsung Dishub, Satpol PP, TNI – Polri pada lintas jalur padat jelang sore menajadi kawasan favorite warga ngabuburit dari pertemuan lintas wilayah.
Dalam keterangan Ketua Karang Taruna Kelurahan Mochammad Nuryadi mengatakan, sebanyak 70 anggota dari berbagai unit RW digerakan dalam memberikan rasa peduli bagi lintas jalan dengan distribusi masker sebanyak 400 pcs serta takjil 250 paket bagi warga lintas, Minggu (10/5/20).
“Inisiatif ini hasil swadaya para Anggota Karang Taruna untuk sungguh melakukan perannya dalam antisipasi pandemi corona menjadikan utamanya “self confidence” terhadap wabah minimal mereka sangat penting menggunakan masker setiap lakukan aktivitas selama dijalan,” tuturnya.
Sementara aktivis pemuda Chilan Rakasiwi menjelaskan bahwa kegiatan tersebut hasil inisiator Karang Taruna sungguh yang menjadi bagian penting pemuda untuk cendrung berbuat menjalankan fungsi menjadi kader penggerak terlebih saat pandemi melakukan inisiatif terhadap masih banyak OTG Covid -19.
“Namun cukup disayangkan kegiatan ini dengan tidak hadirnya pemerintah dalam ikut hadir terutama Lurah Kebon Kosong dalam ikut mendampingi kegiatan positif bersama para pemuda secara bersama membangun kolaboratif komunikasi bersama peduli warga,” ucapnya.
“Kami merasa prihatin terhadap pamong tidak peka secara institusional, dimana wilayah Kebon Kosong perlu hadirnya pemerintah untuk mensupport moril apa yang menjadi ide anak muda,” ujarnya.
Menurutnya, kedekatan baik dengan para sejumlah13 RW berikut pemuda secara kolaboratif bisa membangun keterbelakangan wilayah Kebon Kosong bisa sejajar wilayah lain.
“Selama ini telah kita buktikan untuk mengatasi berbagai persoalan problematika dapat kita atasi karena dukungan hadirnya pemerintah dari pamong yang peduli atas kekurangan warganya,” papar Chilan.
Hadir dalam giat peduli Ketua RW 06 Kebon Kosong Ghurabilah, Aktivis Lingkungan Joko Edan serta turut menyaksikan secara langsung Ketua Karang Taruna DKI Jakarta dalam peduli KT tersebut.
(Nanorame)










